Renovasi Atap

6
Renovasi rumah merupakan tututan ataupun kebutuhan, oleh karena itu perlu direncanakan agar sesuai dengan keinginan Anda, terlebih yang harus diperhatikan adalah anggaran yang tersedia. Tidak selalu anda merenovasi rumah harus keseluruhan namun dapat disesuaikan dengan kerusakan atau kebutuhan, secara bertahap bisa dilakukan. Dalam portal renovasi123.com akan memberikan acuhan bila anda merenovasi atap, dan ini memang tidak 100% sama dengan yang terjadi dilapangan namun dapat dijadikan pandangan Anda.
Ketika ingin merenovasi atap rumah, terlebih rangka atap yang masih terbuat dari kayu, rata-rata rangka atap dari kayu memiliki usia sekitar 10 tahun, terlebih bila kayu tidak mendapatkan perawatan anti rayap atau perubahan cuaca. Rangka atap dari kayu boleh saja diganti kayu lagi. Namun, sekarang ini trennya adalah mengganti rangka atap kayu dengan baja ringan. Anda yang sedang bimbang akan memilih yang mana, sekilas perbandingan perhitungan biaya ini mungkin bisa jadi bahan pertimbangan.
Misalnya, kita ingin mengganti rangka atap kayu berbentuk pelana pada denah berukuran 4m x 8m. Di sana ada tiga kuda-kuda kayu yang diletakkan pada jarak 4 meter-an; 2 di tepi, 1 di tengah. Untuk pembuatan tiga kuda-kuda ini paling tidak dibutuhkan 1 m3 kayu balok 8/12. Harga per meter kubiknya 3.25 juta kurang lebih. Terus kita juga butuh kaso 4/6 dan reng 3/4 yang total harganya sekitar 2.5 juta. Jadi untuk bahan saja, paling tidak kita membutuhkan 5.75 juta. Belum termasuk jasa tukang selama seminggu yang mungkin sekitar 1,7 juta. Dengan begitu, total biaya bisa mencapai sekitar 7,4 juta.
Berapa biaya yang dibutuhkan jika kita menggunakan rangka atap baja ringan?
Missal :
Panjang : 8 m1
Lebar : 4 m1
oversteck : 0.60 m
kemiringan atap: 30 derajat (cosinus 30 = 0.8660)
bentuk atap limas (jatuh air ke empat sisi) dengan oversteck keliling .
Menentukan luas datar:
Luas Datar = (Panjang + oversteck) x (lebar + oversteck)
= (8+0.6+0.6) x (4+0.6+0.6)
= 9.2 x 5.2
= 47.84 M2
Menentukan Luas miringnya:
Luas Miring = Luas datar / cosinus kemiringan atap
= 47.84 / 0.8660
= 55.24 M2
Jadi luas rangka atap baja ringan adalah 55.24 M2, kalau missal harga per M2 baja ringan 125.000,- / M2 maka akan di temukan jumlah harga : 55.24 X 125.000 = 6.905.000,-
maka aka nada selisih yang cukup banyak, penghematan ini bisa anda gunakan yang lain. Dan yang menjadi keuntungan anda lagi rangka atap baja ringan bisa tahan seumur bangunan dan bebas rayap, jadi secara keseluruhan rangka atap baja ringan memiliki keunggulan lebih bila di bandingkan rangka atap dari kayu.

2 komentar

  1. bisa terinspirasi rumah dengan atap yg bagus sehabis baca ini! http://rumah-tinggal.blogspot.com/2011/12/jenis-pondasi-bangunan.html?showComment=1404976516655#c8401615955808989196

    BalasHapus
  2. Gold Casino - Best Online Gambling Site in India ラッキーニッキー ラッキーニッキー ボンズ カジノ ボンズ カジノ 다파벳 다파벳 437Expert Football Betting Picks & Predictions by Top Professional

    BalasHapus

 

Layanan Kami

Renovasi kamar
Renovasi Dapur
Renovasi Ruang Tamu
Renovasi Taman
Renovasi Atap
Renovasi Rumah
Renovasi Dinding
Bangun Rumah
Bangun Sekolah
Bangun Tempat Ibadah
Bangun Kantor

Most Reading

Diberdayakan oleh Blogger.